KUNCI SEHAT MENGHADAPI NEW NORMAL


Halo Sobat CPers, sudah siap menjalani hidup dengan kenormalan baru atau new normal? Istilah new normal ini tengah menjadi pembicaraan setelah banyak negara yang memilih untuk menerapkan aturan new normal agar kehidupan sosial dan perekonomian bisa berjalan. Alasannya, jika kita menunggu vaksin dan obat COVID-19 ditemukan baru berkegiatan di luar rumah, hal itu dikhawatirkan akan menimbulkan dampak baik dalam ekonomi maupun kehidupan sosial. Pasalnya, kita tidak tahu kapan vaksin COVID-19 akan benar-benar ditemukan. 

Itu sebabnya, pemerintah Indonesia sendiri telah menyatakan bahwa kehidupan harus berjalan meski virus corona ada di sekitar kita. Sehingga, pemerintah pun menyarankan kita agar berdamai dan hidup berdampingan dengan virus corona. Untuk itu, siap tidak siap, kita perlu menyiapkan diri menjalani sejumlah panduan dan protokol ketika beraktivitas. Panduan atau protokol kesehatan ini akan menjadi kebiasaan-kebiasaan baru yang akan kita jalani setiap harinya untuk mencegah penularan dan penyebaran virus corona, namun tetap bisa produktif. Apa yang perlu diketahui soal new normal di Indonesia? Bagaimana kita mempersiapkan diri menghadapi kenormalan baru?

Apa itu new normal?

Istilah new normal muncul setelah banyak negara memutuskan melonggarkan lockdown atau penguncian untuk mencegah penyebaran virus corona. Wabah virus corona jenis baru yang telah menyebar sejak akhir 2019 telah menimbulkan dampak serius bagi seluruh negara di dunia, terutama perekonomian. Sementara, upaya penemuan vaksin dan obat untuk menangani COVID-19 masih terus dilakukan. WHO menyatakan, vaksin virus corona tak akan ditemukan sebelum akhir 2021. Proses pembuatan vaksin memakan waktu setidaknya 18 bulan.

Melihat perkembangannya, banyak negara, termasuk Indonesia, memutuskan harus segera memulai kembali aktivitas di segala bidang dengan penyesuaian dan protokol baru untuk menekan risiko penularan dan penyebaran virus corona. Protokol yang ditetapkan ini menerapkan sejumlah kebiasaan-kebiasaan baru dan penyesuaian. Inilah yang disebut sebagai kenormalan baru atau new normal.

Mengutip Kompas, pada Mei 2020, Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 menyatakan bahwa new normal adalah perubahan perilaku untuk tetap menjalankan aktivitas normal, tetapi dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah terjadinya penularan COVID-19. Dalam new normal, prinsip utamanya adalah penyesuaian pola hidup. Penyesuaian itu di antaranya protokol yang harus ditetapkan disesuaikan dengan kondisi tempat kerja, lokasi publik, dan sebagainya. Selain itu, tetap mengurangi kontak fisik dengan orang lain, dan menghindari kerumunan, serta menerapkan gaya hidup sehat.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menerbitkan Keputusan Menteri Kesehatan nomor HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang Panduan Pencegahan dan Pengendalian COVID-19 di Tempat Kerja Perkantoran dan Industri dalam Mendukung Keberlangsungan Usaha pada Situasi Pandemi
Idealnya, konsep the new normal baru dapat dilakukan saat kurva infeksi sudah melandai, dan menandakan jumlah kasus 
Covid-19 baru sudah berkurang setiap harinya. Di Indonesia, kurva ini sama sekali belum landai, bahkan masih terus menanjak dan bisa jadi belum mencapai puncak. Karena itu dengan adanya pembukaan kembali fasilitas publik, masyarakat Indonesia perlu lebih waspada.

Jika tiba waktunya harus kembali bekerja di kantor atau sudah kembali bersekolah serta kuliah, pencegahan penyebaran Covid-19 justru jangan menjadi lemah . Saat menjalani the new normal nanti, jangan sampai kita justru tertular atau menularkan penyakit ini ke orang lain. Kita perlu mempersiapkan diri untuk cegah virus corona di manapun berada.

Sebab, seperti yang sudah diketahui bahwa infeksi virus corona ini menular melalui cipratan air liur (droplet) dari seseorang yang terinfeksi mengalami batuk, bersin, atau berbicara. Selain itu, penularan juga dapat terjadi melalui sentuhan dengan permukaan benda yang sudah terkontaminasi virus corona baru atau Covid-19.

Oleh karena itu, Channel Pharmacy sajikan 9 kunci penting yang harus diperhatikan dalam menghadapi kondisi New Normal agar tetap sehat. Simak blog ini sampai habis ya!

1.    Tetap Kenakan Masker


Hal pertama yang bisa kamu lakukan agar tetap aman saat berada di kampus adalah mengenakan masker di mana pun berada. Memakai masker menjadi hal simple yang bisa mencegahmu tertular dan menularkan penyakit, termasuk juga Covid-19. Pasalnya, nih, banyak Orang Tanpa Gejala (OTG) Covid-19 yang tidak sadar jika dirinya sudah terinfeksi virus Corona. Penyebaran virus Corona pun bisa dengan mudah ditularkan lewat droplet atau tetesan liur yang masuk lewat mulut, hidung, atau mata.

Baca juga : https://channelpharmacypkm.blogspot.com/2020/05/pandemi-covid-19-apa-sih-peran-farmasis.html

2.    Rajin Cuci Tangan dan Membawa Handsanitizer

Kebiasan mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun juga harus diterapkan ketika kamu sudah masuk perkuliahan, ya. Sebisa mungkin cucilah tangan sebelum beraktivitas atau setelah beraktivitas di kampus. Cucilah tanganmu sesering mungkin dengan sabun cair yang kamu bawa sendiri. Selain itu kamu juga bisa membawa hand sanitizer di dalam tas kampus. Jika sedang sulit mengakses air bersih, gunakan hand saniziter untuk membantu menghilangkan kuman yang menempel di tangan.

3.    Bersihkan Fasilitas Publik seperti Meja

Membawa tisu kering dan tisu basah juga menjadi tips agar aman saat berada di kampus, lho. Bawalah selalu persediaan tisu kering dan basah di dalam tas kampus. Gunakanlah untuk membersihkan tangan, meja, kursi, hingga peralatan di laboratorium. Fasilitas di kampus seperti meja kampus tentunya menjadi milik publik dan digunakan oleh banyak orang. Kita nggak akan tahu siapa saja orang yang menggunakan meja kampus sebelum dan setelah kita. Oleh karena itu, penting untuk membersihkannya sebelum digunakan. Agar makin bersih, kamu juga bisa membawa botol kecil berisi cairan disinfektan untuk membersihkan meja tuh !

4.     Jangan kumpul-kumpul dulu yah !

Nah, hal yang satu ini pasti sangat berat untuk nggak dilakukan. Berkumpul dengan teman sudah menjadi hal yang sangat wajar terjadi di dunia perkuliahan. Rasanya, tuh, kamu ingin selalu bersama-sama di kampus maupun selama di kelas. Bahkan, ya, selain makan bersama kadang sehabis perkuliahan pun kamu masih sering kumpul-kumpul di kost teman, tuh.

Selama pandemi Covid-19 masih berlangsung, kurangi dulu kumpul-kumpul dengan teman. Berkumpul dalam jumlah besar bisa berpotensi untuk penyebaran virus Corona. Jika ingin berkumpul, nih, lakukan dalam jumlah kurang dari 5 orang dan tetap terapkan physical distancing.

5.      Bawa Peralatan Pribadi

Tips lainnya yang bisa kamu lakukan agar tetap aman selama berada di kampus adalah membawa peralatan sendiri seperti peralatan makan, peralatan ibadah, dan botol minum. Jika selama ini kamu terbiasa menggunakan peralatan ibadah yang ada di musala atau masjid, maka bawalah peralatan salatmu sendiri selama pandemi Covid-19 masih berlangsung. Selain itu sangat disarankan untuk membawa bekal sendiri beserta peralatan makan. Kalau nggak sempat untuk membuat bekal, cukup dengan membawa sendok dan garpu sendiri, ya. Hal ini juga berlaku bagi kamu yang sering naik ojek online atau menumpang di motor teman, tuh. Mulailah untuk membawa helm sendiri, ya. Selain itu simpan juga masker cadangan di dalam tasmu yang bisa digunakan kapan pun.

6.    Gunakan Metode Cashless untuk Berbelanja

Dalam masa pandemi seperti ini, sebaiknya kita beralih ke metode cashless atau membayar melalui pembayaran digital. Sebisa mungkin, hindari menggunakan uang tunai, karena uang itu mungkin sudah dipegang oleh banyak orang.

Jika terpaksa harus menggunakan uang tunai, ingatlah untuk membersihkan tangan Anda dengan sabun atau hand sanitizer setelah menyentuh uang tersebut.

Baca juga : https://channelpharmacypkm.blogspot.com/2020/04/kondisi-tubuh-menurun-dan-stres-selama.html

7.    Jalani Pola Hidup Sehat

Hal inilah yang sangat penting, kita semua harus menjalani pola hidup sehat di antaranya seperti menjaga pola tidur, konsumsi makanan bergizi, rajin olahraga, hingga hindari stres. Lalu jangan pernah lakukan aktivitas yang membuat tubuh terlalu lelah, karena dengan begitu, tubuh menjadi lebih mudah terpapar penyakit. Bila diperlukan, kita juga bisa menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi suplemen atau vitamin tertentu.

Agar tubuh tetap sehat dan daya tahan tubuh meningkat, usahakan untuk tidak menghilangkan kebiasaan olahraga di tengah pandemi. Kamu bisa berolahraga minimal tiga kali seminggu dengan durasi 30-60 menit per sesi. Meski sudah boleh menjalankan aktivitas di luar, sebaiknya kamu tetap melakukan olahraga di rumah untuk meminimalisir bertemu banyak orang, sehingga mengurangi risiko tertular virus.

Kamu bisa tetap lari di rumah menggunakan treadmill atau angkat beban dengan dumbell. Siapkan sepatu olahraga favoritmu untuk membangkitkan semangat dan terhindar dari cidera.  Selain olahraga lari dan angkat beban, kini banyak sekali yang menawarkan kelas online seperti yoga agar tubuh tidak kaku setelah lama bekerja. Siapkan matras yoga yang sesuai serta pakaian olahraga yang nyaman lalu mengikuti instruktur yoga lewat layar laptopmu.

8.    Tetap Lakukan physical distancing

Selain menjaga kesehatan tubuh, ya, kamu juga harus sudah mengerti pentingnya melakukan physical distancing atau jaga jarak minimal 1-2 meter. Cobalah untuk mengatur tempat duduk agar tidak terlalu dekat. Hal ini bisa diterapkan di dalam kelas, di kantin, atau di perpustakaan, ya. Kamu juga harus menghindari untuk berjabat tangan dan berpelukan dengan teman. Memang, sih, kamu pasti sudah rindu dengan teman-teman di kampus. Eits, hal ini masih belum aman untuk dilakukan, ya. Pasalnya kita nggak pernah tahu apa yang menempel di kulit dan pakaian kita. Nggak mau, kan, teman yang lain sakit karena tertular oleh kamu?

9.    Masak makanan sehat

Dalam penelitian yang dilansir US National Library of Medicine, 80 persen sel imun ada di saluran cerna. Dengan kata lain, konsumsi makanan bergizi memegang peranan penting dalam menjaga daya tahan tubuh.

Baca juga : https://channelpharmacypkm.blogspot.com/2020/03/panduan-pembuatan-handsanitizer-dan.html

Agar kebutuhan asupan gizi tetap terpenuhi, kamu bisa memasak makanan sehat sendiri. Selain karbohidrat dan protein, cukupi kebutuhan serat dengan mengonsumsi sayur dan buah. Kamu juga bisa mengonsumsi suplemen penambah daya tahan tubuh seperti Stimuno untuk menunjang aktivitasmu di luar rumah. Meski di rumah aja, kamu tetap bisa mendapatkan bahan makanan dan peralatan masak secara online. Selain lebih praktis, belanja online juga mengurangi risiko tertular virus karena terhindar dari kerumunan. Tinggal pesan kebutuhanmu lewat smartphone dan tunggu barangnya sampai di rumah. Mudah bukan?

Mulai sekarang, yuk jaga kesehatan di tengah New Normal pandemic Covid-19 dengan melakukan 9 hal di atas! SEMOGA BERMANFAAT

 

Referensi :

1.     YOGI ALVIAN. Insertlive :  7 Tips Penting Menghadapi New Normal Agar Tubuh Tetap Sehat. 2020

2.     NADA MEITA NURSISWATI. Kumparan : 4 Tips Tetap Sehat saat Menghadapi New Normal. 2020

3.     YULIANA. Rukita : 9 Tips Aman saat Menjalani New Normal di Kampus. 2020.

4.     KOMINFO : Tetap Berolahraga di Tengah Pandemi COVID-19. 2020

5.     ANNISA AMALIA. SehatQ : 7 Cara Cegah Virus Corona di Tempat Kerja Saat New Normal. 2020

 

 

 


Komentar

  1. Terima kasih cp, inspirasi bamget

    BalasHapus
  2. Kunci yg sanagt bermanfaat, semiga dapat membuka gembok yh (covid19)

    BalasHapus
  3. Snagat bermanfaat n menginspirasi dalam banyak hal semoga bisa d jdikan aspirasi n menyadarkan banyak warga sehingga bisa menjalani kehidupan sebagai mana mestinya menuju kehidupan aman tentram nyaman damai sejahtera n produktif #lawancovid19#sehatnegeriku#amanindonesia_n_apapunygterjaditetaplahbernapas

    BalasHapus
  4. Snagat bermanfaat n menginspirasi dalam banyak hal semoga bisa d jdikan aspirasi n menyadarkan banyak warga sehingga bisa menjalani kehidupan sebagai mana mestinya menuju kehidupan aman tentram nyaman damai sejahtera n produktif #lawancovid19#sehatnegeriku#amanindonesia_n_apapunygterjaditetaplahbernapas

    BalasHapus
  5. Sangat setuju di blog ini bahwa kita ttp hrus jalani pola hidup.yang sehat juga makan makanan yg sehat pula, good job deh

    BalasHapus
  6. Design blog yg g membosankan👌👍

    BalasHapus
  7. wah di setiap bacaan ada saran bacaan yg berguna lagi

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

PUSTAKA IMAGINE

Tips Menjaga Pola Makan Meskipun Sibuk

Batas Wajar Konsumsi Gula Dalam Sehari